Muhammadiyah Kota Balikpapan - Persyarikatan Muhammadiyah

 Muhammadiyah Kota Balikpapan
.: Home > Berita > PDM Balikpapan sukses Gelar Milad Muhammadiyah ke - 104 H /101 M dan Milad Aisyiyah ke 100 H/ 99 H

Homepage

PDM Balikpapan sukses Gelar Milad Muhammadiyah ke - 104 H /101 M dan Milad Aisyiyah ke 100 H/ 99 H

Senin, 27-01-2014
Dibaca: 3138

Balikpapan.        Sabtu, ( 25/1) PDM Balikpapan sukses menggelar Milad Muhammadiyah ke - 104 H /  101 M. Bertempat di Gedung Gelora Patra Pertamina sekitar 2500 orang memadati gedung tersebut. Semua pelajar Muhammadiyah dari TK sampai SMA/SMK serta dari unsur PRM,PCM, PDM, Majelis , Lembaga, Ortom ikut memeriahkan acara tersebut.

                          Prof.DR.Din Syamsudin, MA sangat bergembira hadir dalam kegiatan Milad ini melihat antusias warga Muhammadiyah Balikpapan . Beliau mengatakan, " Dia berharap amal usaha Muhammadiyah semakin meningkat serta segerak didirikannnya Sekolah Tinggi Muhammadiyah atau Universitas Muhammadiyah Balikpapan, ujarnya disaat Pidato dihadapan warga Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Balikpapan.

                         Kegiatan Milad ini juga dimeriahkan penampilan dari TK ABA  sampai SMA berupa atrraksi tari daerah, drumband, marching band,nasyid, angklung, pidato, hafalan serta tapak suci. Di sela kegiatan tersebut juga diadakan penyerahan piala bagi para pelajar Muhammadiyah yang berhasil dalam kegiatan pendukung Milad seperti Lomba Futsal, Pidato Muhammadiyah, Cerdas Cermat Kemuhammadiyahan, Yel- yel, dan mewaranai tingkat TK.

                         Menurut Din, program jam belajar malam sejalan dengan misi Muhammadiyah dalam menciptakan generasi muda yang berkualitas, baik kualitas diri maupun kualitas imannya.

                       “Keluarga besar Muhammadiyah Balikpapan mendukung kebijakan Wali Kota Balikpapan untuk menjadikan jam belajar malam antara waktu maghrib dan isya untuk beribadah dan belajar” tuturnya.

                      “Saya juga setuju selama kegiatan jam belajar malam tersebut, masyarakat Balikpapan mematikan televisi sementara waktu, mengingat pada jam-jam itu banyak acara televisi yang menarik perhatian anak-anak kita, ini mengganggu generasi muda Indonesia” lanjutnya.

                    Sementara itu Wali Kota Balikpapan H.M Rizal Effendi meminta semua pihak mendukung program Jam Belajar Malam (JBM) tersebut, ia juga meminta para orang tua untuk mengawasi anak-anaknya. Nantinya, lanjut Rizal akan ada sangsi bagi para pelajar yang berada di luar rumah pada jam belajar malam tersebut.

“Akan ada penindakan dan operasi diberbagai tempat di luar rumah, jika masih ada anak-anak kita yang terjaring penertiban ini, saya mohon keikhlasan orang tua untuk datang dan menjemput anaknya, penertiban ini dilakukan untuk kepentingan kita bersama” jelas Rizal.

                   Seperti diberitakan sebelumnya Peraturan Wali Kota Balikpapan Nomor 35 Tahun 2013 Tentang Jam Belajar Masyarakat (JBM) mulai diberlakukan sejak 1 Januari 2014, mulai pukul 18.00-21.00 WITA anak-anak diharapkan dapat memanfaatkan waktu untuk kegiatan positif seperti belajar dan beribadah. Diharapkan dengan adanya program ini dapat merubah kebiasaan masyarakat terutama anak-anak, agar kembali ke rumah menjalankan kegiatan ibada

                       Solihin selaku Ketua Panitia sangat senang melihat begitu antusiasnya warga Muhammadiyah Kota Balikpapan dalam kegiatan Milad ini dan mengucapkan terima kasih yang sebesar- besarnya kepada para Panitia yang telah membantu kegiatan ini.

 

 

 

 

 


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website